Tips Mengasah IQ Anak

Sahabat, semua orang tua tentu menginginkan anak-anaknya memiliki kecerdasan atau IQ yang baik, bukan?
Pada dasarnya kecerdasan anak ini tidaklah ditentukan sejak lahir. Orang tua bisa mengasah iq anak dan mengajarkannya di masa-masa emasnya, yaitu 5 tahun pertama.

Berikut ini ada beberapa permainan yang simple dan bisa dicoba untuk membantu mengasah IQ anak, apa saja? Yuk kita simak!

1. Ajaklah Anak Bermain Balok Susun

Dengan permainan ini anak dapat belajar tentang konsep susun menyusun balok untuk meningkatkan kecerdasan otaknya.

Selain itu permainan ini pun dapat mengenalkan pada anak bagaimana cara memecahkan masalah, sehingga dapat mengasah IQ anak tentunya.

Baca juga : Tips Mengajarkan Membaca Tanpa Mengeja

2. Ajaklah Belajar Menari

Menari ini dapat melatih dan juga meningkatkan IQ pada anak. Pada dasarnya anak yang senang bergerak dengan lincah dan aktif serta diiringi musik tertentu ini, dapat menstimulasi IQ-nya dengan baik. Mengapa, karena dengan bergerak memberi oksigen yang lebih banyak ke otaknya.

3. Ajaklah Bermain Puzzle

Puzzle ini sudah terbukti menjadi cara yang luarbiasa untuk melatih daya nalar juga kreatifitas anak. Permainan puzzle dari yang paling mudah tingkatannya, dapat menstimulasi otak untuk berpikir juga berimajinasi.

4. Ajaklah Bermain Mencocokkan Gambar ataupun bentuk

Dengan jenis permainan ini, si kecil dapat belajar untuk mengembangkan memorinya juga dapat mempertajam rileks otaknya.

Cara bermainnya cukup sederhana, kita siapkan gambar buah atau hewan hewan lalu memintanya untuk mencari yang sama.

Baca juga : 5 Kegiatan Seru Saat di Rumah Aja

5. Ajaklah Bermain Labirin

Bermain labirin ini ternyata juga dapat digunakan untuk mengasah imajinasi anak, kemampuan memecah masalah, motorik visualnya, bahkan juga kemampuan koordinasi dari tangan dan matanya.

Jadi, secara keseluruhan permainan labirin ini dapat menstimulan peningkatan IQ anak.

Yang paling sederhana kita dapat menyediakan gambar wortel dan juga kelinci, lalu memberi beberapa jalan. Satu jalur jalan yang tepat dan beberapa jalur berakhir buntu.

Jenis permainan di atas begitu sangat sederhana sekali, tetapi manfaatnya begitu banyak. Salah satunya membantu mengasah juga meningkatkan IQ anak.

Demikian lima tips untuk mengasah IQ anak sejak usia dini, yang bisa sahabat dan orang tua lakukan. Di masa emas tumbuh kembang anak, 5 cara itu bisa diterapkan. Selamat mencoba, ya.

2 comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *