Jalan Menuju Taubat

Jalan Menuju Taubat

Judul buku : Jalan Menuju Taubat
Penulis : Muhammad Husain Ya’qub
Tahun terbit : April 2007
Penerbit : Insan Kamil
Jumlah halaman : 235
ISBN : 979 – 1296 – 03 – 08

 

Buku Jalan Menuju Taubat memberikan serangkaian petunjuk praktis dan bimbingan yang aplikatif, bagaimana seharusnya bertaubat. Buku ini akan mengantar kita meniti titian taubat selangkah demi selangkah, sehingga menemukan hakekat taubat dan bagaimana melangkah di atas jalan itu.

Banyak pertanyaan-pertanyaan yang terlontar dari orang-orang yang kita seru untuk kembali ke jalan Allah “Mengapa Aku harus bertaubat?”

Ada beberapa jawaban yang pantas untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan semacam ini:

  1. Taubat akan mengembalikan kita ke jalan yang lurus. Seperti firman Allah:
    “Dan tidaklah Aku ciptakan Jin dan Manusia kecuali untuk menyembah Ku.” (Adz Dzariyat ( 51 ): 56)
  2. Taubat merupakan bentuk ketaatan kepada perintah Allah. Seperti dalam surat
    An – Nur” … Dan bertanyalah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung. (An Nur ( 24 ): 31)
  3. Bertaubat merupakan perpindahan seseorang dari kedzaliman menuju keselamatan.
    ” … Dan barangsiapa yang tidak bertaubat maka mereka itulah orang-orang yang dzalim.” (Al – Hujurat (49): 11)
  4. Untuk mengharapkan kebahagiaan
  5. Terhindar dari adzab, kekerasan, dan ketutupan hati. Rabb telah memanggil kita
    “Maka marilah (kembalilah) kepada Allah.
    (Adz- Dzariyat (51) : 50

Baca juga : Resume Novel “Meniti di Atas Kabut”

10 Penghalang

Sesungguhnya, Allah bisa saja melindungi hamba-Nya dari keduniaan yang dicintainya namun ada 10 penghalang yang mendekatnya hamba dengan Rabbnya;
1. Bodoh tentang Allah
2. Bid’ah
3. Dosa Hati
4. Dosa-dosa besar yang nampak
5. Penghalang bagi para pelaku dosa-dosa kecil
6. kesyirikan
7. Penghalang bagi orang- orang yang berlebih -lebihan di dalam sesuatu yang
dibolehkan
8. Penghalang bagi orang- orang yang lalai dari Allah.
9. Adat istiadat, tradisi dan kebiasaan-kebiasaan
10. Penghalang atas orang – orang yang bersungguh- sungguh dari maksud yang ingin mereka capai.

Pengantar Taubat

Dalam buku Jalan Menuju Taubat juga ditulis beberapa hal yang menjadi pengantar untuk taubat adalah:
1. Nasihat peringatan. Biasakanlah untuk mengajak bicara jiwa tentang apa yang terjadi antara diri dengannya. (Jiwa)
2. Menghindari diri dari tempat-tempat maksiat
3. Berdialog dengan jiwa
4. Berpuasa dan menahan diri dari kesenangan
5. Beristirahat untuk ibadah agar lebih bertenaga
6. Hadirkan keadaan akhirat dalam jiwa
7. Menghancurkan berhala seperti hawa nafsu, riba, zina, pamer aurat, dan memakan harta manusia secara batil.

Baca juga : Resume Buku Memanen Air Hujan

Menjaga Taubat

Taubat membutuhkan tekad dan niat. Setelah bertaubat kepada Allah, selanjutnya harus menyiram pohon taubat sehingga buahnya pun akan dapat dipetik di dunia dan akhirat kelak.

Langkah-langkah menyirami pohon taubat sebagai berikut:
1. Bermuhasabah terhadap diri dengan mengagungkan Allah
2. Mengenal diri dengan menghindari perbuatan dosa
3. Membenarkan janji
4. Bertekad tidak mengulangi dosa
5. Meninggalkan kebiasaan-kebiasaan jelek
6. Mengetahui jalan untuk bersabar dari kemaksiatan

Tanda-tanda taubat diterima:

1. Perbuatan lebih baik dari sebelumnya
2. Selalu takut untuk kembali melakukan dosa
3. Menyesal dan takut akan siksaan yang bisa datang langsung atau nanti
4. Hancurnya hati secara khusus yang tidak dialami selain orang yang bertaubat.
Semakin khusyu dalam beribadah.

Manusia pada dasarnya adalah makhluk yang senantiasa dalam keadaan lalai, suka lupa dan salah. Namun Allah SWT mengetahui apa yang terbaik bagi manusia, sehingga memberikan maklumat paling agung dari atas langit ketujuh dengan menyatakan bahwa sebaik-baik orang yang bertaubat setelah melakukan dosa. Semoga Allah senantiasa menerima taubat kita.

Kota Bekasi, 28 September 2020.
Sri Sapta M

2 comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *